PENGARUH PERTUMBUHAN TANAMAN TOMAT MELALUI PEMBERIAN PUPUK BOKASHI KOTORAN AYAM BROILER
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya pengetahuan masyarakat Desa Sisarahili Kecamatan Amandraya dalam memanfaatkan bokashi kotoran ayam broiler. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respon pertumbuhan tanaman tomat (Solanum lycopersicum) dengan pemberian pupuk bokashi kotoran ayam broiler. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kuantitatif dengan metode eksperimen murni (True Experimen) dengan Rancangan Acak Lengkap yang terdiri dari enam perlakuan dan lima kali ulangan. Populasi penelitian adalah tanaman tomat (Solanum lycopersicum) sebanyak 30 tanaman. Sampel pada penelitian ini adalah tanaman tomat sebanyak 30 tanaman. Sampel penelitian dipilih dengan menggunakan simple random sampling. Data penelitian dianalisa menggunakan aplikasi SPSS 20 yang terdiri dari Uji Normalitas, Uji Homogenitas, dan Uji Hipotesis. Temuan penelitian yang diperoleh menunjukkan bahwa adanya respon pertumbuhan tanaman tomat dengan pemberian pupuk bokashi kotoran ayam broiler baik pada tinggi tanaman tomat (Solanum lycopersicmu) maupun pada helaian daun tanaman tomat (Solanum lycopersicum) maka dapat disimpulkan bahwa bokashi kotoran ayam broiler dapat digunakan untuk membantu pertumbuhan tanaman tomat (Solanum lycopersicum) dan dapat dijadikan alternatif untuk menggantikan pupuk anorganik (pupuk kimia) yang dapat mempengaruhi kualitas tanah jika digunakan terus menerus. Saran yang ditawarkan peneliti adalah hendaknya penggunaan pupuk bokashi kotoran ayam broiler dapat lebih ditingkatkan untuk mengurangi penggunaan pupuk anorganik
References
Firmanto, Bagus Herdy. 2017. Sukses Bertanam Tomat Secara Organik. Bandung: Penerbit Angkasa.
Hanum, Chairani. 2008. Teknik Budidaya Tanaman Jilid 1 Untuk Sekolah Menengah Kejuruan. Jakarta: Direktorat Pembina SMK.
Lubis, Eva Riyanty. 2020. Bercocok Tanam Tomat Untung Melimpah. Jakarta: Bhuana Ilmu Populer Kelompok Gramedia.
Mansyur, Nur Indah, Pudjiwati, Eko Hary dan Murtilaksono, Aditya. 2021. Pupuk Dan Pemupukan. Aceh: Syiah Kuala University Press.
Sugiyono. 2012. Metode Penelitian Bisnis. Bandung: Afabeta.
Sumanto dan Lesmayati, Susi. 2010. Teknologi Budidaya Tomat. Kalimantan Selatan: M. Isya Ansari.
Suraniningsih. 2019. Mari Berkebun Tomat. Tangerang: Loka Aksara.
Tim Mitra Agro Sejati. 2017. Budi Daya Tomat. CV Pustaka Bengawan.
Sumber Dari Artikel Dan Karya Tulis Ilmiah
Kusuma, M E. 2013. Pengaruh Pemberian Bokashi Terhadap Pertumbuhan Vegetatif Dan Produksi Rumput Gajah (Pennisetum pureum). Jurnal Ilmu Hewan Tropika. (Online). Vol. l2, N0. 2 (https://www.unkripjournal.com/index.php/JIHT/article/viewFile/33/32, diakses pada 10 November 2021)
Pangaribuan, Darwin Habinsaran, Yasir, Muhammad dan Utami, Novisha Kurnia. 2012. Dampak Bokashi Kotoran Ternak Dalam Pengaruh Pemakaian Pupuk Anorganik Pada Budidaya Tanaman Tomat. Jurnal Agron Indonesia. (Online). Vol. 40, No. 3 (https://journal.ipb.ac.id/index.php/jurnalagronomi/article/view/6827, diakses pada 2 Desember 2021)
Sahetapy, M. M. Pongoh, J. Tilaar, W. 2017. Analisis pengaruh beberapa dosisi pupuk bokashi kotoran ayam terhadap pertumbuhan dan produksi tiga variaetas tomat (Solanum Lycopersicum L). di Desa Airmadidi. Jurnal Agri Sosio Ekonomi Unsrat. (Online). Vol. 13, No. 2 (https://www.google.com./urL?sa=&source=web&rct=j&url=https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/jisep/article/download/16607/16203&ved=2ahUKEwinqanfspDfAhXJPo8KHTm4D_kQFjAAEGQIARAB&Usg=AOvVaw0Oe6pgsi5Ze090RbqRNA3, diakses 5 desember 2021)
Tufaila, M, Laksana, Dewi Darma dan Alam, Syamsum. 2014. _Aplikasi_Kompos_Kotoran_Ayam_Untuk_Meningkatkan_Hasil_Tanaman_Mentimun_Cucumis_Sativus_L_Di_Tanah_Masam_Application_Of_Chicken_Manure_Compost_To_Improve_Yield_Of_Cucumber_Plant_Cucumis_Sativus_L_In_Ac. Jurnal Agroteknos. (Online). Vol. 4, N0. 2 (https://Www.Researchgate.Net/Publication/331487889, diakses pada 1 Januari 2022)